Kamis, 12 Mei 2011

HARI PENDIDIKAN NASIONAL

HARI PENDIDIKAN NASIONAL

Tanggal 2 Mei, sebagaimana yang kita tahu bahwa pada tanggal tersebut kita memperingati hari pendidikan nasional. Bapak pendidikan nasioanl yaitu Ki Hajar Dewantoro sangat berjasa dalam pendidikan di negara Indonesia ini. Beliaulah yang petama kali mendorong bangsa Indonesia untuk maju melalui pendidikan secara formal.
Kita tahu bahwa pada masa itu bangsa Indonesia masih diliputi kebodohan akibat politik penjajah Belanda yang menutup pintu pendidikan bagi bangsa Indonesia secara keseluruhan. Hanya orang-orang tertentu saja yang bisa menikmati pendidikan secara formal, meskipun tidak sampai sempurna. Dengan berdirinya perguruan Taman Siswa, bangsa Indonesia baru bisa menikmati pendidikan secara formal dan bebas tanpa membedakan pangkat dan derajat seseorang, karena itulah ditetapkan tanggal 2 Mei sebagai hari pendidikan nasional.
Berbicara mengenai pendidikan, bagi saya pendidikan adalah perkara yang besar yang harus benar-benar diperhatikan, sebagai pelajar pun kita bisa ikut merayakan hari pendidikan nasional ini dengan tugas kita sebagai pelajar yaitu belajar dengan baik dan tekun, karena kita adalah generasi muda harapan bangsa yang nantinya akan melanjutkan perjuangan para pahlawan-pahlawan pendidikan dan ikut serta dalam pembangunan negara yang nantinya akan menciptakan negara yang kaya akan generasi-gnerasi muda yang pintar, kreatif dan berpotensial, sehingga kita dapat menunjukkan kepada negara lain bahwa Indonesia mempunyai generasi yang bertanggung jawab.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar